Friday, June 5, 2009

4 Tools Penting Buat Belajar SEO

Beberapa hari ini jarang update blog karena lagi keasyikan belajar di adsense-id.com dan id-joomla.com. Banyak ilmu untuk belajar Adsense dan SEO yang bisa kita dapet dari sana. Nah, setelah jalan-jalan di dua forum tersebut, saya menemukan 4 tools yang penting buat belajar SEO. Berikut ini tools yang bisa digunakan untuk belajar SEO:

1. SEO Design Analyzer
Tools SEO ini sangat bermanfaat untuk memeriksa seberapa SEO Friendly-kah blog kita. Faktor yang digunakan untuk menilai theme blog dari sudut pandang SEO antara lain Semantic Structure, Page Content, Obsolete & Deprecated HTML, Inline Styles, Download Size/Time, Total Page Size, dan Outgoing Links. Selain menilai theme blog, tools SEO design analyzer ini juga memberi kita rekomendasi agar theme kita bisa lebih SEO Friendly.

2. Top 1000 pagerank Google SERPs SEO tool
Tools ini membantu kita dalam melihat peringkat 1000 besar daftar pencarian google dengan kata kunci tertentu. Dengan tools SEO ini, kita bisa melihat diperingkat berapakah posisi blog kita dengan kata kunci tertentu. Kelebihan tools ini adalah kita bisa menentukan hasil pencarian dari google negara manakah yang ingin kita periksa, misalnya kita bisa memeriksa peringkat blog kita dengan kata kunci "Kontes SEO Aristia Wida Rukmi" di google.co.id. Sayangnya tools ini nggak bisa melihat daftar peringkat pencarian dengan beberapa kata kunci sekaligus. Sesuai dengan namanya, tools SEO ini juga hanya bisa digunakan untuk melihat ranking hasil pencarian dari google saja, nggak bisa untuk memeriksa ranking di yahoo dan mesin pencarian yang lainnya.

3. PageRank Prediction web tool
Tools SEO yang ketiga ini berguna buat memprediksi Pagerank yang akan kita dapat saat ada update pagerank. Denger-denger sih awal juni ini ada update pagerank lagi. Selain membantu memprediksi pagerank, tools ini juga dapat merekam PR dan backlink blog kita dari waktu ke waktu. Tools ini tidak hanya menampilkan rekaman jumlah google backlink, index dan terms, namun juga menampilkan backlink, index, dan terms di yahoo, MSN, dan altavista.

4. Free Keywords Suggestion Tools
Tools ini berguna dalam membantu kita untuk memprediksi jumlah pencarian untuk suatu kata kunci. Tools ini tidak hanya menampilkan perkiraan jumlah pencarian dari kata kunci yang kita tentukan, namun juga menampilkan frase yang berhubungan dengan kata kunci tersebut. Misalnya, kita menentukan kata kunci "cerita", tools ini juga akan menampilkan jumlah pencarian dari frase yang berhubungan dengan "cerita", seperti cerita cinta, cerita panas, cerita lucu, cerita rakyat, dan beberapa frase lain. Enaknya lagi, tools ini menampilkan total pencarian untuk semua kata yang berhubungan dengan kata kunci yang kita tentukan.

Semoga bermanfaat

5 comments: