Friday, April 10, 2009

Hasil Quick Count Pemilu 2009

hasil quick count pemilu 2009Pemilu 2009 sudah berlangsung dengan damai. Penghitungan suara pemilu 2009 baik yang resmi maupun quick count juga sudah dimulai. Meski pemilu indonesia dapat berjalan dengan damai, namun menurut hasil quick count ternyata warga indonesia yang tidak menggunakan hak pilih dalam pemilu 2009 mencapai 40 persen. Wow! Partai golput mengalahkan partai demokrat yang sementara ini unggul dalam hasil quick count pemilu indonesia 2009.
Ada beberapa faktor yang menyebabkan angka golput masih tinggi dalam pemilu 2009 menurut quick count. Pertama, banyak masyarakat yang ingin berpartisipasi dalam pemilu 2009 namun tidak terdaftar. Kedua, masyarakat yang memang tidak ingin memilih dan memang tidak terdaftar. Ketiga, masyarakat yang terdaftar namun memang tidak ingin memilih dalam pemilu 2009.
Terlepas dari hasil quick count pemilu 2009 yang menemukan tingginya angka golput dalam pemilu indonesia, partai apakah yang sementara ini masih unggul dalam pemilu 2009 hingga 10 April 2009 ini?
Dalam liputan pemilu TV one, ternyata dalam quick count Partai Demokrat meninggalkan partai lainnya dengan selisih suara yang signifikan. Partai Demokrat mengantongi lebih dari 20% suara. Perolehan suara partai demokrat melalui quick count ini jauh meninggalkan Golkar dan PDIP yang mengantongi sekitar 14%, disusul PKS dan PAN yang masing-masing mengantongi suara sekitar 7% dan 6%. Hasil ini akan semakin memuluskan jalan SBY untuk menjadi presiden Indonesia kembali. Hasil yang diperoleh PDIP dalam pemilu 2009 ini jauh menurun dibanding pemilu-pemilu sebelumnya dimana PDIP mampu mengantongi 30 persen dalam pemilu 1999 dan 18 persen dalam pemilu 2004. Penurunan suara PDIP dalam pemilu 2009 ini sudah diprediksikan oleh banyak pengamat. Penurunan suara PDIP ini diperkirakan karena kegagalan PDIP untuk menjadi partai oposisi dan beberapa blunder yang dilakukan PDIP saat kampanye pemilu 2009 seperti pandangan mengenai BLT. Hasil kurang dari 20 persen yang didapat PDIP ini tentu saja akan menjadi beban bagi PDIP untuk menjadikan Megawati sebagai presiden. Demikian juga hasil yang diperoleh golkar tentunya akan memberatkan JK untuk tetap maju sebagai presiden Indonesia 2009.

Hoho..sudahlah beberapa paragraf di atas hanyalah kesimpulan dari beberapa berita tentang pemilu indonesia 2009 yang baru saja saya baca, dengar, dan rasakan. Bingung begitu bingung ketika mencari berita tentang hasil quick count pemilu 2009. Ternyata, tante google memberi jawaban yang sangat mengagetkan. Berita tentang hasil quick count pemilu 2009 ternyata sudah nongol di google indonesia sejak tanggal 6 April 2009. Sebelum pemilu 2009 berlangsung, ternyata sudah ada yang membahas tentang hasil quick count. Sungguh perhitungan yang begitu cepat..
Ngomong-ngomong tentang hasil quick count pemilu 2009 yang menempatkan partai demokrat, PDIP, golkar, PKS, dan PAN, jadi ingat lagu pelangi. Merah, Kuning, Hijau dilangit yang biru..
question

9 comments:

  1. lem kenal admin,quick count memang bisa dipercaya karna 90% adalah benar

    ReplyDelete
  2. #

    Selamat untuk Partai Demokrat dan partai-partai lain yang sudah lolos ambang terendah electoral treshold 2,5%.

    Baca juga analisis sederhana tentang faktor di balik kemenangan Partai Demokrat pada Pemilu Legislatif 2006 di sini:

    http://kalipaksi.wordpress.com/2009/04/09/beda-kemenangan-partai-demokrat-di-amerika-dan-partai-demokrat-di-inonesia/

    ReplyDelete
  3. semua tentang pemilu maju terus dah

    semoga pemilu presiden lancar2 aja
    http://ncholic.blogspot.com/

    ReplyDelete
  4. @kalipaksi: makasih infonya tentang perbedaan kemenangan partai demokrat indonesia dan amerika

    @ncadvertise: amiin, moga2 pemilu presiden lancar n tetap damai..

    ReplyDelete
  5. So ada kemungkinan yg cukup besar bahwa Demokrat merupakan partai pemenang pemilu 2009...

    ReplyDelete
  6. mau cari berita pemilu kemaren neh , msulist hasilnya

    ReplyDelete
  7. kalo udah ada hasil untuk pemilihan presiden, tolong di informasikan ya..... Salam Hebat...!!!

    ReplyDelete